Selasa, 03 April 2012

Blogging???

Internet, merupakan sebuah media komunikasi modern yang saat ini sedang berkembang dengan sangat pesat dan bahkan sudah menjadi bagian dari kebutuhan hidup seseorang. Istilah "stay connected" tidak hanya dibutuhkan didunia profesional atau pekerja, namun juga dalam kehidupan sehari-hari. Internet sangat membantu kita untuk tetap terhubung dengan orang - orang yang kita cintai meskipun terpisah oleh jarak dan waktu.

Sebuah produk komunikasi modern yang saat ini sedang marak diperbincangkan dan bahkan sudah sangat familiar ditengah masyarakat kita adalah media jejaring sosial, dimana setiap orang tidak lagi terbatas oleh ruang dan waktu untuk menjalin komunikasi dengan banyak orang lain termasuk dengan orang-orang yang kita cintai, diantara media sosial yang saat ini memiliki member terbesar diantaranya Facebook, Twitter, Friendster dsb, tidak hanya berhenti disitu, website sederhana dan non berbayar alias gratis yang umumnya kita sebut dengan blog juga sangat banyak diminati, diantara provider tersebut diantaranya blogger/ blogspot, wordpress, tumblr dsb.

Dengan berkembangnya media sosial ini kita dituntut untuk lebih peka terhadap lingkungan sekitar dan bisa mengekspresikan pendapat kita dalam bentuk yang positif seperti menulis artikel, kritik sosial yang membangun, berbagi pengalaman dsb. Disisi yang lain, teknologi jejaring sosial ini menganut istilah "man behind the gun", yang ingin coba saya sampaikan adalah, jejaring sosial tidak selamanya digunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan tindakan-tindakan negatif bahkan menjurus kepada tindak kriminal misalkan gendam, hipnotis dsb. Beberapa kali kasus-kasus kriminal melalui media jejaring sosial menghiasi headline news dimedia elektronik lokal. Nah, harapan kita bersama, sebagai pencinta jejaring sosial untuk memulai, minimal dari diri kita masing - masing untuk memanfaatkan kemajuan teknologi komunikasi ini dengan kreatif dan bijaksana.